5 Tip Lancar Pindahan Rumah Baru Tanpa Repot



MYBIGPROPERTY.COM - Mau pindahan rumah baru? Wah, selamat ya! Pastinya Anda bahagia sekali menempati rumah baru.

Tapi ya gitu deh. Selain bahagia, juga banyak repotnya. Tenang, MyBigProperty akan berbagi sedikit tip agar Anda bisa pindahan rumah baru dengan lebih mudah dan lancar. Ikuti terus sampai selesai ya.


5 Tip Lancar Pindahan Rumah Baru


1. Pilih waktu

Pastikan saat yang tepat untuk mulai pindahan rumah baru. Anda bisa memilih saat akhir pekan, atau kapan pun, yang pasti saat Anda sekeluarga libur.

Usahakan mulai pindahan rumah di pagi hari, agar Anda punya waktu yang panjang, karena biasanya butuh waktu seharian untuk membawa barang-barang dari rumah lama dan menatanya kembali di rumah yang baru.


2. Sewa kendaraan

Hubungi penyewaan mobil boks atau truk untuk mengangkut barang-barang jauh hari, agar bisa bernegosiasi dan mendapatkan harga terbaik.

Anda juga bisa memanfaatkan jasa angkutan pindahan online. Pastikan juga ukuran truk sesuai dan tak terlalu besar agar tidak susah saat masuk kompleks rumah baru, atau masuk parkir basement jika Anda pindah ke apartemen.


3. Ukur ruangan

Saat ingin mengatur ruangan dan mengisinya dengan perabotan, sebaiknya Anda ukur lebih dulu luasnya, termasuk lebar dan tinggi pintu.

Hal ini untuk mencegah perabotan Anda tergores saat dimasukkan atau salah dalam pengaturan ruangan. Ini juga membantu Anda dan pasangan untuk mengetahui ukuran perabotan jika ingin membeli yang baru.


4. Minta bantuan kerabat atau teman

Pindahan rumah baru butuh banyak tenaga, apalagi kalau barangnya banyak. Mintalah bantuan orang-orang di sekitar Anda; kerabat, tetangga, atau kenalan.

Semakin banyak yang membantu akan semakin memperingan urusan pindahan rumah baru Anda.


5. Istirahat

Kalau sudah berhasil mengangkut barang-barang ke rumah baru, Anda pasti kemudian disibukkan kembali dengan penataannya ya.

Jangan paksakan diri. Jika perlu, ambillah istirahat sejenak. Atur beberapa perabotan yang bisa Anda gunakan untuk istirahat dulu, lalu tata yang lain sambil jalan. Nggak perlu semuanya langsung rapi saat itu juga kan?


Nah, dengan beberapa tip di atas, semoga acara pindahan rumah baru Anda bisa segera beres ya. Dan, selamat menempati rumah baru Anda yang cantik!

No comments

Powered by Blogger.