Pilih Investasi Emas atau Properti?




MYBIGPROPERTY.COM - Pastinya Anda sudah mengerti mengenai arti pentingnya investasi ya? Berbeda dengan menabung, investasi adalah saat kita mengharapkan keuntungan dari dana yang kita sisihkan tersebut.

Jenis investasi yang umum dilakukan adalah investasi properti, logam mulia alias emas, investasi saham, dan lain-lain.

Nah, dua jenis investasi yang cukup "aman", terutama bagi Anda yang belum begitu berpengalaman adalah investasi emas atau investasi properti.

Apa beda kedua investasi ini, selain jenis barang yang diinvestasikan? Yuk, simak artikel ini sampai selesai ya.

Beberapa hal penting mengenai investasi emas dan investasi properti

Investasi emas


  • Mudah dijual kembali, dengan proses yang cepat
  • Tidak ada biaya perawatan khusus.
  • Investasi bisa dimulai dari jumlah yang relatif sedikit atau kecil
  • Tidak ada pajak rutin.
  • Mudah hilang, artinya kurang aman dari pencuri.
  • Dalam jangka waktu pendek, harga cukup fluktuatif

.

Investasi Properti


  • Harga selalu naik setiap tahunnya.
  • Bisa menghasikan passive income.
  • Membutuhkan dana besar untuk membelinya.
  • Bisa terjadi sengketa.
  • Perlu biaya perawatan, kadang yang tak sedikit
  • Tidak mudah dijual, butuh waktu cukup lama.


Nah, dari beberapa hal di atas terlihat masing-masing investasi punya keunggulan dan kekurangannya sendiri-sendiri.

Anda sendiri yang mana yang Anda pilih? Anda lebih suka berinvestasi apa?
Yuk, sumbangkan komentar Anda di kolom komen ya!

MyBigProperty membantu Anda mencari rumah idaman. DM kami jika Anda menginginkan rumah di lokasi tertentu di Surabaya dan Sidoarjo, Jawa Timur. Kami akan bantu menyediakan informasi. GRATIS.

Tinggalkan pesan pada kami melalui kolom komen di bawah ini, atau di bagian HUBUNGI KAMI di kotak paling bawah.

No comments

Powered by Blogger.